Para wali kelas adalah sosok hebat manakala mampu
melayani para orang tua dengan pelayanan yang baik terkait dengan putra putri
mereka. Hebat bukan hanya di mata para orang tua tetapi juga di hadapan semua
civitas akademika dan masyarakat pada umumnya. Secara ekonomi layanan
pendidikan adalah produk sekolah. Oleh karena itulah maka pelayanan kepada
pengguna jasa sekolah harus sebaik baiknya.
Nah,
dengan record selama satu semester atau bahkan dua semester menemani para siswa
di dalam kehidupannya di sekolah TERNYATA wali kelas itu powerful sekali. Punya
kekuatan untuk mempengaruhi para orang tua yang boleh jadi punya derajat sosial
lebih tinggi. Manakala para orang tua meminta pendapat terkait putra putrinya,
maka seorang wali kelas akan sangat diperhatikan kata katanya. Apa yang
disarankan akan menjadi kalimat sakti untuk dilaksanakan para orang tua. Untuk itulah
diperlukan keahlian dalam berkomunikasi agar pelayanan kepada para orang tua
semakin baik. Pada suatu hari di saat penerimaan raport tiba, datang dua orang Bapak yang sangat di kenal di sekolah saya. Maklum beliau berdua adalah para direktur perusahaan nasional ternama yang berpusat di Surabaya. Beliau berdua datang pada waktu yang sama, tujuan yang sama serta pertanyaan yang sama pada saya selaku wali kelas anaknya. Beliau berdua bertanya apakah putra beliau beliau itu perlu di les kan, maksudnya tambahan belajar di luar seperti ikuta bimbingan belajar. Maklum anak anak itu sudah naik ke kelas 9, sehingga bayangan UNAS sudah ada di benak beliau. Maka saya sarankan saja agar anak anak beliau berdua itu di les kan saja. Tentu bukan tanpa alasan saya menyarankan hal tersebut. Saya sudah mengenal pola belajar kedua anak tersebut. Intinya kalau tidak di les kan maka anak anak tersebut tidak akan belajar. Tujuan les bukan semata mata tambahan pengetahuan saja, namun juga sebagai tempat belajar. Artinya kalau tidak les agaknya susah untuk belajar. Alhamdulillah beliau berdua menerima saran saya hingga akhirnya kedua anak tersebut sukses UNAS dan diterima di SMA ternama di Surabaya.
0 komentar:
Post a Comment